Loading
Manfaatkan Facebook Ads Manager Untuk Mengelola Kampanye Iklan Anda header

Manfaatkan Facebook Ads Manager Untuk Mengelola Kampanye Iklan Anda

Saat ini, Facebook Ads Manager merupakan salah satu alat pemasaran yang harus benar-benar dimanfaatkan oleh para pebisnis. Bukan tanpa alasan, Facebook dianggap sebagai platform media sosial terbaik untuk melakukan pemasaran bagi pebisnis. Selain itu, Facebook saat ini juga memiliki Instagram dan WhatsApp. Tidak perlu diragukan lagi bukan? Anda dapat memanfaatkan media sosial ini sebagai platform media sosial marketing untuk bisnis Anda.

Lalu, apakah Anda sudah mengetahui apa itu Facebook Ads Manager? Pada kesempatan kali ini, kami akan memaparkannya. Yuk langsung saja!


Tampilan Singkat

Apa itu Facebook Ads Manager?

Facebook Ads Manager adalah sebuah tool yang diluncurkan Facebook dimana memungkinkan Anda untuk membuat dan mengelola iklan pada platform media sosial ini secara mudah, praktis dan lengkap. Facebook meluncurkan sistem pengelola ini secara khusus bagi pebisnis yang ingin mengiklankan produk atau jasa mereka secara profesional.

tangan seseorang yang sedang membuka aplikasi facebook | facebook ads manager

Dengan setiap langkah yang dijelaskan secara ringkas dan jelas, alat ini juga memungkinkan Anda untuk merancang, mengedit, dan melihat hasil dari setiap kampanye iklan Facebook yang Anda jalankan. Tools ini digadang-gadang berguna untuk berbagai keperluan pemasaran, terutama untuk bisnis yang sedang merintis. Ini dikarenakan seluruh kampanye iklan Anda dapat dikelola oleh sistem manajemen tools ini secara menyeluruh.

Baca Juga: Keuntungan Facebook Marketing untuk Bisnis Anda

Fitur Facebook Ads Manager

Seperti yang telah dijelaskan diatas, Facebook Ads Manager merupakan tools untuk menjalankan kampanye iklan bisnis Anda pada platform ini secara mudah. Terdapat fitur yang diberikan oleh tools ini, tetapi perlu diingat jika Anda harus mempelajarinya terlebih dahulu agar kampanye iklan Anda sukses. Nah, berikut merupakan fitur yang diberikan.

tulisan "fitur: yang disampingnya terdapat icon bintang | facebook ads manager

Commerce Manager

Fitur commerce manager merupakan salah satu fitur yang memungkinkan Anda mengelola penjualan dan katalog Facebook. Commerce manager tersedia untuk semua pengguna Facebook Ads Manager, yang dapat menggunakannya untuk memasarkan produk atau jasa mereka.

Uniknya, Anda tidak memerlukan toko untuk memanfaatkan fitur ini, tetapi jika Anda menjual produk atau jasa yang memiliki lokasi secara offline, Anda dapat membuat halaman toko Facebook dan memanfaatkan fitur ini. Yang nantinya, toko offline Anda dapat dikembangkan menjadi toko online. Untuk menggunakan fungsi ini secara maksimal, Anda perlu mempelajarinya dengan baik agar dapat digunakan secara maksimal.

Pengelola Iklan

Anda dapat mengelola semua kampanye, set iklan, dan iklan sekaligus dengan fungsi ini. Pembuatan iklan, duplikasi iklan, pengeditan iklan, dan fitur lainnya termasuk dalam fitur pengelolaan iklan ini.

Pada dasbor pengelolaan iklan ini, Anda juga dapat dengan cepat mengaktifkan dan menonaktifkan iklan secara mudah.

Pengaturan Akun Iklan

Anda dapat menyesuaikan metode pembayaran, membuat pembayaran, dan mengubah informasi perusahaan pada menu pengaturan akun iklan ini. Selain menambahkan admin, Anda juga dapat menonaktifkan akun iklan.

Tagihan

Anda dapat melihat semua transaksi pembayaran di menu ini, terutama yang terkait dengan saldo realtime akun iklan yang tersisa.

Pemirsa

Anda dapat melihat pemirsa khusus, pemirsa serupa, dan pemirsa yang disimpan di akun iklan Anda pada menu pemirsa ini.

Pengaturan Bisnis

Terakhir, pengaturan bisnis. Akun halaman bisnis yang Anda miliki sekarang akan ditampilkan di sini.

Baca Juga: Digital Marketing Tools Terbaik Untuk Bisnis Anda


Setelah membaca artikel ini, apakah Anda sudah siap untuk menjalankan kampanye iklan pertama Anda di Facebook? Tentu Anda tidak ingin melewatkan fitur tools dengan memanfaatkannya bukan? Jika Anda masih kebingungan mengenai Facebook Ads Manager, jangan sungkan untuk menghubungi SATUVISION ya!

ANDI KRISNA ASTIKA - GENERAL MANAGER in SATUVISION DIGITAL MARKETING AGENCY
Andi is a Bachelor of Business Hospitality who has an interest in working especially in the marketing and business management. He has several achievements in competitions of Business Plan, Marketing Plan, and Tourism Plan. Andi has a dream of being able to study abroad to contribute to his village.
Bagikan ke

Kategori Lainnya

  • Blog (217)